Destination

Eksplorasi Unik Arab Saudi Dari Hegra hingga Laut Merah

DigiTripX.id – Arab Saudi, sebuah negeri yang penuh keajaiban, kini semakin membuka pintunya bagi para petualang dan pecinta keindahan alam. Dari situs Warisan Dunia UNESCO di Hegra, hingga keindahan alami Laut Merah.

Berikut adalah panduan eksklusif untuk Kamu yang berjiwa muda, dan ingin menjelajahi pesona Arab Saudi dengan cara yang unik dan menarik.

1. Hegra, Si Permata Tersembunyi yang Bakal Bikin Lo Terpana

Hegra Kota Tua di Arab Saudi FOTO - ANTARA
Hegra Kota Tua di Arab Saudi (FOTO – ANTARA)

Pertama-tama Hegra, spot yang wajib banget masuk bucket list Kamu. Sekitar 131 makam monumental, dan formasi batuan yang kaya akan cerita sejarah di luas 52 hektar.

Baca juga : Pokhara: Destinasi Utama Pariwisata Nepal yang Baru

Hegra ini bukan cuma bikin Kamu paham tentang kekayaan sejarah. Tapi juga siap menyihir Kamu dengan keindahan langit malam yang epic. Bayangin camping under the stars di tempat yang se-historis ini, di temani Raiwi, si pemandu lokal yang bakal bikin pengalaman Kamu jadi lebih dalam dengan cerita-cerita sejarahnya.

2. Musim Dingin ala Arab yang Unik Banget

Salju di Arab Saudi Foto- Destination KSA
Salju di Arab Saudi (Foto- Destination KSA)

Who says ga bisa nikmatin salju di Arab? Di utara Arab Saudi, ada musim dingin yang nggak cuma unik, tapi juga punya pemandangan yang bikin Kamu nggak bakal percaya Kamu lagi di tanah Arab. Jabal Al Lawz atau gunung almond itu tempatnya. Bayangin main salju sambil hiking atau berkemah di tempat yang super keren ini.

3. Gunung Al Qarah, Petualangan yang Penuh Misteri

Gunung Al Qarah, Arab Saudi istockphoto: mtcurado
Gunung Al Qarah, Arab Saudi (istockphoto: mtcurado)

Next, siap-siap terpukau dengan keindahan Gunung Al Qarah, tempat di mana Kamu bisa nikmati pemandangan dari puncak dan explore gua-gua mistis yang ada. Ini bukan cuma pemandangan, tapi juga petualangan dan pengetahuan baru seputar keajaiban geologi.

4. Diriyah, Nostalgia Masa Lalu Arab

Al Bujairy di Diriyah.(Dok. Shutterstock:mosab ibra)
Al Bujairy di Diriyah.(Dok. Shutterstock:mosab ibra)

Buat Kamu pecinta sejarah, Diriyah itu seperti mesin waktu yang bakal bawa Kamu ke masa lalu Arab Saudi. Jalan-jalan tua dan bangunan bersejarah bakal bikin Kamu merasa kayak lagi di film sejarah.

Baca juga : Perjalanan Spiritual Lewat 5 Masjid Legendaris Dunia

5. Eksplorasi Dunia Bawah Air di Laut Merah

Grand Hyatt Hotel menawarkan resor pantai mewah di Laut Merah, Arab Saudi. Foto:theredsea.sa
Grand Hyatt Hotel menawarkan resor pantai mewah di Laut Merah, Arab Saudi. (Foto:theredsea.sa)

Nah, buat Kamu yang suka petualangan bawah laut, Laut Merah itu kayak surga. Dengan terumbu karang yang stunning dan keanekaragaman biota laut yang kaya, kegiatan seperti diving, snorkeling, bakal bikin liburan Kamu makin unforgettable.

Negeri ini menawarkan kombinasi unik dari sejarah, budaya, dan keindahan alami yang siap membuat liburanmu menjadi cerita yang tak terlupakan. Pack your bags, and embark on a journey to the heart of Arabia.

Digitripx

Your Digital Destination. Channel Youtube : DigiTripX Media

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button