DigiTripX.id – Setelah pengumuman Comeback dan tiket Fan-meeting yang langsung sold out, EXO-L kembali di kejutkan dengan berita seru lainnya. EXO akan segera memulai produksi variety show legendaris mereka, Travel the World on a Ladder. Penantian dua tahun EXO-L akhirnya terbayar.
Kembalinya EXO Ladder Musim Kelima
Variety Show Travel the World on a Ladder atau biasa di sebut EXO Ladder akhirnya kembali dengan musim kelima. Variety show ini salah satu acara yang di tunggu oleh EXO-L–sebutan penggemar EXO–karena menyajikan interaksi antar member EXO yang penuh energi dan tawa. Di lansir dari idntimes.com, variety show yang di bintangi oleh member EXO ini di kabarkan dalam tahap persiapan setelah terakhir kali di adakan di 2023.
Throwback ke Musim Sebelumnya
Di empat musim sebelumnya, member EXO berhasil menghibur penggemar dengan keseruan dan kekocakan khas mereka. Musim pertama di bintangi oleh EXO-CBX atau Chen, Baekhyun, dan Xiumin pada tahun 2018. Lalu tahun selanjutnya pada 2019 tayang Musim Kedua yang di hadiri oleh 8 member kecuali Lay. Musim ketiga pada 2022 di bintangi oleh Xiumin, Suho, D.O, Kai, dan Sehun. Kemudian pada musim empat di 2023 kembali di bintangi oleh tujuh member EXO kecuali Lay dan Kai.

Di musim kelima ini, muncul pertanyaan apakah EXO-CBX turut ikut dalam EXO Ladder ini. Hal di perbincangkan karena masih berlangsungnya perselisihan kontrak antar EXO-CBX dengan SM Entertainment–agensi naungan EXO. Padahal, musim kelima ini berpotensi jadi momen spesial karena Lay dikabarkan akan bergabung lagi setelah bertahun-tahun fokus pada karier solonya.
Baca Juga : Ngortis Tren Kekinian Anak Muda Buat Ekspresin Cinta ke CORTIS
EXO Ladder Sekaligus Jadi Pemanasan Comeback
Kehadiran EXO Ladder musim lima ini juga menjadi bagian promosi untuk album terbaru mereka. Sebelumnya diketahui bahwa EXO akan Comeback dan merilis album baru pada awal tahun 2026.
Selain itu, mereka akan menyapa penggemar melalui fan-meeting pada 13 hingga 14 Desember 2025 di Inspire Arena, Incheon. Kabar ini disambut antusias oleh penggemar hingga tiket ludes diserbu penggemar pada pre-sale khusus fan club. Dilansir dari netralnews.com, SM Entertainment mengonfirmasi bahwa tiket untuk hari kedua, 14 Desember, sudah habis terjual sepenuhnya.
Siap-siap, EXO-L!
Dengan comeback, fan-meeting, dan kembalinya EXO Ladder, EXO benar-benar siap memberikan “paket lengkap” untuk penggemarnya.
Tahun 2026 sepertinya akan jadi tahun emas bagi EXO dan EXO-L.
So, EXO-L… sudah siap ketawa bareng dan Ngidol lagi bareng EXO Ladder?



