Lifestyle

Dua Emas dari Paris 2024, Berapa Bonus Atlet Indonesia?

DigiTripX.id – Kabar gembira dari ajang Olimpiade Paris 2024. Indonesia akhirnya berhasil membawa pulang medali emas berkat dua atlet kebanggaan, Rizki Juniansyah dan Veddriq Leonardo. Keduanya tidak hanya mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional, tapi juga sukses menarik perhatian dunia dengan prestasi gemilang mereka. Jadi, berapa ya bonus yang bakal mereka terima?

Veddriq Leonardo: Emas Pertama di Luar Badminton!

Veddriq Leonardo menjadi pahlawan pertama yang memberikan medali emas untuk Indonesia di Paris 2024, lewat cabang olahraga panjat tebing nomor speed putra pada Kamis malam, 8 Agustus 2024. Ini bukan cuma sekedar emas biasa, lho! Medali ini jadi yang pertama di luar cabang badminton sepanjang sejarah Olimpiade Indonesia. Nggak heran momen ini jadi sangat bersejarah!

Rizki Juniansyah: Ikut Sumbang Prestasi dari Angkat Besi

Rizki Juniansyah saat merebut emas di Olimpiade Paris 2024. (NOC Indonesia)
Rizki Juniansyah saat merebut emas di Olimpiade Paris 2024. (NOC Indonesia)

Nggak lama setelah itu, Rizki Juniansyah menyusul dengan prestasi luar biasa dari cabang olahraga angkat besi nomor 73 kilogram putra. Meski hanya berhasil menempati posisi ke-28 di klasemen keseluruhan, pencapaian Rizki tetap bikin bangga Indonesia.

Baca juga : Olimpiade Paris 2024: Atlet Berjuang dan Hadiah Fantastis

Bonus? Sabar Dulu, Pasti Ada!

Soal bonus, pemerintah Indonesia melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora RI) belum memberikan info pasti. Tapi tenang aja, Menteri Pemuda dan Olahraga, Dito Ariotedjo, udah memastikan kalau Presiden Jokowi udah siapin hadiah uang tunai buat para atlet yang berhasil bawa pulang medali.

“Bonus pasti ada, Presiden dan pemerintah bakal kasih hadiah berupa uang tunai. Ini udah pasti,” ungkap Dito dalam wawancara dengan detiksport pada Jumat, 9 Agustus 2024.

Bonusnya Lebih Besar? Bisa Jadi!

Meskipun angka pastinya belum di umumin, Dito kasih kode kalau jumlah bonus berpotensi naik, kayak yang terjadi di SEA Games dan Asian Games 2023. Misalnya, di SEA Games 2023, bonus untuk peraih medali emas individu naik dari Rp500 juta jadi Rp525 juta. Kalau ngeliat tren ini, ada harapan besar kalau bonus di Olimpiade Paris 2024 bakal lebih gede di banding Olimpiade Tokyo 2020, di mana peraih medali emas individu dapet Rp5,5 miliar. Wow!

Dengan prestasi yang luar biasa ini, nggak cuma Veddriq Leonardo dan Rizki Juniansyah aja yang bakal dapet apresiasi tinggi dari pemerintah. Atlet lain seperti Gregoria Mariska Tunjung yang sukses meraih medali perunggu di cabang badminton tunggal putri, juga dipastikan bakal dapet bonus spesial. Kita tunggu aja pengumuman resmi dari pemerintah tentang bonus besar yang siap menanti para pahlawan olahraga Indonesia di Olimpiade Paris 2024!

Digitripx

Your Digital Destination. Channel Youtube : DigiTripX Media

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button